Cara Mengatasi Kulit Wajah Kering

Cara Mengatasi Kulit Wajah Kering

Bincangcantik.com – Kulit kering merupakan masalah yang terjadi ketika lapisan kulit paling atas (epidermis) tidak mendapatkan kelembapan yang cukup. Akibatnya, kulit terlihat seperti bersisik, mengelupas, hingga pecah-pecah.

Kulit wajah kering dapat disebabkan oleh banyak faktor.  Faktor-faktor tersebut antara lain, gaya hidup yang tidak sehat, perubahan cuaca ekstrem, atau faktor keturunan.

Orang lanjut usia biasanya lebih rentan. Hal ini disebabkan karena lansia mengalami penurunan produksi sebum, yakni minyak alami yang berfungsi sebagai pelumas kulit.

Baca: 5 Cara Mengatasi Kulit Wajah Berminyak

Mengatasi Kulit Wajah Kering

Kulit kering cenderung lebih sensitif dan rentan terhadap kerusakan. Jika kulit sangat kering dan tidak dirawat, ada sederet komplikasi yang terjadi, mulai dari infeksi bakteri, eksim (dermatitis atopik), hingga retakan kulit yang berdarah.

Kulit Wajah Kering
Bincangcantik/Web/Kitakini

Berikut cara mengatasi kulit wajah kering yang telah dirangkum Bincang cantik untuk kalian Bestie:

1. Bersihkan wajah 2 kali sehari menggunakan pembersih wajah khusus kulit kering. Hindari sabun antibakteri yang menyebabkan kulit menjadi lebih kering. Hindari juga menggunakan pembersih wajah yang mengandung detergen atau scrub karena akan menimbulkan iritasi pada wajah.

Mengatasi Kulit Wajah Kering
Bincangcantik/Web/Dinkes

Baca: Pernah ‘Main’ di Atas Meja Kantor, Kini Denise Chariesta Kangen RD saat di Ranjang

2. Gunakan pelembab yang mengandung vitamin E setiap hari agar kulit lebih lembut dan mencegah penuaan dini.

3. Pakailah masker wajah alami, seperti minyak zaitun, avokad atau madu.

Cara mengatasi Kulit Wajah Kering
Bincangcantik/Web/Bunganusantara

4. Konsumsi air putih 8 gelas sehari untuk menjaga kelembapan kulit.*

Artikel SebelumnyaPernah ‘Main’ di Atas Meja Kantor, Kini Denise Chariesta Kangen RD saat di Ranjang
Artikel BerikutnyaMencintai Profesi Model, Sophia Latjuba Tampil Menawan Bagai ABG: Paha Mulusnya Jadi Sorotan